8/26/2017

Ada untuknya

Ketika kau melihat orang putus asa, jangan menyuruhnya berhenti. Karena itulah yang akan dilakukan. Temani, ajaklah bercerita dan selipkan beberapa kalimat yang membuatnya berpikir bahwa ia hebat, perlu mencoba lagi, lagi dan lagi.

Bagun kepercayaan dirinya untuk kembali agar terbakar semangat untuk mencoba bangkit oleh rasa optimis bahwa masih ada esok yang akan memberikan terang dalam perjalanannya.

Merangkulnya akan lebih baik dibanding memberikan cambukan oleh kalimat pedas, memang tujuannya baik tapi taukah saat down seseorang merasa dirinya tak punya arti hidup dan tak punya pegangan apalagi lentera sebagai penunjuk jalan. (26/08/17)